ANALISIS KESALAHAN MEMBUAT LATAR BELAKANG MASALAH DALAM PENELITIAN KULAITATIF PADA MAHASISWA FKIP UNA
Abstract
Dari penelitian yang dilakukan mahasiswa banyak kesalahan yang dihadapi mahasiswa ketika menulis dasar pemikiran masalah penelitian dalam latar belakang masalah yang ada di bab I. Kesalahan yang terlihat adalah mahasiswa tidak menjelaskan secara detail permasalahan yang muncul sehingga pembaca tidak tahu apa masalah yang ingin dibahas dalam penelitian tersebut. Penelitian ini diminta untuk mencari tahu kesalahan apa saja yang sering ditemukan ketika mahasiswa membuat latar belakang masalah dalam penelitian kualitatif pada mahasiswa semester VI FKIP UNA. Metode yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan jumlah sampel 16 mahasiswa. Data yang diambil untuk penelitian ini adalah data primer dan skumder. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik observasi, teknik wawancara, dan dokumentasi. Ada 5 poin penting yang harus dibuatĀ dalam latar belakang masalah. Pada poin 4 tidak ada satupun mahasiswa yang dapat menjelaskan secara detail, poin 1 ada 10 mahasiswa yang tidak memberikan npendapatnya akan pentingnya penelitian, pada poin 2 ada 8 mahasiwa tidak mampu menggambarkan situasi masalah sesuai dengan fakta dan data di lapangan, pada poin 5 hanya 5 mahasiswa yang tidak menyampaikan kajian teoritis di latar belakang maslah penelitian, dan pada poin ini sebanyak 6 mahasiswa yang tidak memberikan penjelasan sebab adanya masalah.
Kata Kunci: Kesalahan, Latar belakang, Penelitian
Full Text:
PDFReferences
David Lindsay. 1986. Penuntun Penulisan Ilmiah. Jakarta: UIPress.
Dr. Andrik Purwasito, DEA. 2004. Teknik Membuat Proposal Penelitian Kualitatif. Filsafat Ilmu dan Logika Sains Program Doktor Ilmu Administrasi Universitas Tujuh Belas Agustus Surabaya.
Dermawan Wibisono. 2000. Riset Bisnis. Yogyakarta: Badan Penerbit Fakultas Ekonomi.
Husein Umar, SE, MM, MBA. 1999. Metodologi Penelitian: Aplikasi dalam Pemasaran. Jakarta: Gramedia.
Mustafa, H. 1997. Mengawali Penelitian. http://www.home.unpar.ac.id.
Prof. Dr. Sugiyono. 1999. Metode Penelitian Bisnis. Bandung: Alfabeta.
W. Gede Merta, 2004. Metode Penelitian. Fakultas Ekonomi Unwar.
Refbacks
- There are currently no refbacks.