ANALISIS DAMPAK PEMBANGUNGAN JALAN TOL INDRAPURA-KISARAN TERHADAP PENGEMBANGAN PELAKU UMKM DI KABUPATEN ASAHAN
Abstract
Tulisan ini mengkaji dampak pembangunan jalan tol Indrapura-Kisaran terhadap pengembangan pelaku UMKM di Kabupaten Asahan dengan menggunakan data sekunder dan data primer, dengan pengambilan reseponden menggunakan wawancara dan kuesioner. Metode analisis data menggunakan smart-pls yang terdiri dari penggujian model luar, pengujian model dalam dan penelitian model. Kami menemukan bahwa variabel dampak pembangunan jalan tol terhadap pengembangan pelaku UMKM di Kabupaten Asahan, masih ditemukan pelaku UMKM yang mempertahankan usahanya secara konvensional sehingga salah satu pengembangan UMKM menggunakan pemasaran digital masih belum efektif. Temuan ini menunjukkan bahwa pemerintah perlu memfokuskan pengembangan kemampuan pelaku usaha dalam melakukan digitalisasi usaha khususnya pada kegiatan pemasaran digital. Untuk mendukung akses ke pasar digital, pemerintah perlu mengembangkan e-marketplace guna mendukung pemasaran secara digital dari produk-produk unggulan di Kabupaten Asahan.
Kata kunci: Dampak Pembangunan, Jalan Tol, Pelaku UMKM
Full Text:
PDFReferences
Sulastri. Peran Penting UMKM dalam Ancaman Isu Resesi. Kementerian Keuangan Republik Indonesia. 2022.
Manullang J, Samosir H. Analisis Dampak Pembangunan Jalan Tol Medan Tebing Tinggi Terhadap Kegiatan Jajanan Usaha Mikro Kecil Dan Menengah Di Pasar Bengkel. J Bisnis Terap. 2019;3(02):167–78.
Khasanah U, Nugraha N, Kokotiasa W. Dampak Pembangunan Jalan Tol Solo-Kertosonoterhadap Hak Ekonomi Masyarakat Desa Kasreman Kecamatan Geneng Kabupaten Ngawi. Citizsh J Pancasila dan Kewarganegaraan. 2017;5(2):108.
Butar Butar HW, Rahayu E. Dampak Sosial Dan Ekonomi Pembangunan Jalan Tol Mktt Terhadap Umkm Pasar Bengkel Kabupaten Serdang Bedagai. JISIP (Jurnal Ilmu Sos dan Pendidikan). 2023;7(1):190–200.
Soekanto S. Sosiologi Suatu Pengantar. Jakarta: Rajawali Pers; 2017.
Sirojuzilam. Regional Planning And Development (Kasus Medan). J Perenc Pengemb Wil WAHANA HIJAU. 2005;1(1):1–44.
Pemerintah Indonesia. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 07 Tahun 2021 tentang Kemudahan, Pelindungan, dan Pemberdayaan Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah. 2021 p. 1–121.
Muhammad KA. Analisis Usaha Kecil Dan Menengah. Yogyakarta: Yogyakarta; 2007.
Sumaryoto. Dampak Keberadaan Jalan Tol Terhadap Kondisi Fisik, Sosial, Danekonomi Lingkungannya. J Rural Dev. 2010;I(2):161–161.
Ahmad F salam. Dampak Pembangunan Jalan Tol Trans Jawa terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Jawa Tengah. J Ekon Dan Kebijak Pembang. 2022;11(1):1–18.
Ersa YS. Kajian Pengaruh Jalan Tol Dumai-Pekanbaru Terhadap Usaha Mikro Kecil Menengah (Umkm) Kota Dumai. Universitas Islam Riau. Universitas Islam Riau; 2022.
Ngwabebhoh FA, Saha N, Nguyen HT, Brodnjak UV, Saha T, Lengalova A, et al. Preparation and characterization of nonwoven fibrous biocomposites for footwear components. In: Polymers. 2020. p. 1–18.
Refbacks
- There are currently no refbacks.