PERANAN FUEL TERMINAL PEMATANGSIANTAR DALAM PENGEMBANGAN MASYARAKAT DAN KONSERVASI KEANEKARAGAMAN HAYATI
Abstract
Abstrak
Corporate Social Responsibility (CSR) merupakan sebuah bentuk tanggung jawab perusahaan terhadap
masyarakat. CSR bertujuan agar masyarakat ikut merasakan manfaat kehadiran perusahaan, baik
manfaat secara langsung maupun tidak langsung. Salah satu tujuan pembangunan ekonomi adalah
meningkatkan taraf hidup masyarakat melalui kegiatan industri produk lokal untuk mendorong
penguatan ekonomi serta mengembangkan kegiatan dan kawasan wisata yang menjadi salah satu daya
tarik bagi wisatawan. Tidak tersedianya lapangan pekerjaan yang cukup serta banyaknya sampah
menjadi permasalahan yang cukup serius bagi pemerintah. Berdasarkan hal tersebut, Fuel Terminal
Pematangsiantar berkomitmen untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat sekitar melalui
program CSR yang berbasis potensi lokal. Selain program pemberdayaan masyarakat, Fuel Terminal
Pematangsiantar juga berfokus pada lingkungan. Program tersebut diimplementasikan melalui
konservasi keanekaragaman hayati yaitu pada konservasi Gajah Sumatra di Aek Nauli dan TWA Dolok
Tinggi Raja. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan ekonomi masyarakat dan memandirikan
masyarakat melalui bantuan modal usaha yang diberikan kepada masyarakat penerima manfaat. Di
sampan itu juga meningkatkan pengelolaan kawasan konservasi dengan melaksanakan program CSR
secara berkelanjutan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa Fuel Terminal Pematangsiantar
telah berkontribusi dalam peningkatan taraf hidup masyarakat dan kelestarian keanekaragaman hayati
melalui program-program CSR yaitu program pemberdayaan masyarakat dan program konservasi
keanekaragaman hayati.
Kata Kunci: Program CSR, Pemberdayaan Masyarakat, Kenakekaragaman hayati, Area Konservasi
Abstract
Corporate Social Responsibility (CSR) is a form of corporate responsibility to society. CSR aims to
make the community feel the benefits of the company's presence, both direct and indirect benefits. One
of the goals of economic development is to improve people's living standards through local product
industry activities to encourage economic strengthening and to develop tourism activities and areas that
become one of the attractions for tourists. The unavailability of sufficient job opportunities and the
amount of waste are serious problems for the government. Based on this, Pematangsiantar Fuel
Terminal is committed to increase the economic growth of the surrounding community through CSR
programs based on local potential. In addition to community empowerment programs, Fuel Terminal
Pematangsiantar also focuses on the environment. The program is implemented through biodiversity
conservation, namely the conservation of the Sumatran Elephant in Aek Nauli and TWA Dolok Tinggi
Raja. The purpose of this research is to improve the community's economy and to make the community
self-sufficient through business capital assistance which is provided to the beneficiary community.
Furthermore, it also improves the management of conservation areas by implementing CSR programs
in a sustainable manner. The conclusion of this study is that Pematangsiantar Fuel Terminal has
contributed in improving people's living standards and preserving biodiversity through CSR programs,
namely community empowerment programs and biodiversity conservation programs.
Keywords: CSR Programs, Community Development, Biodiversity, Conservation Area
Full Text:
PDFReferences
] Kuswanda, Wanda, dkk, 2018, Konservasi dan Ekowisata Gajah: Sebuah Model dari KHDTK Aek Nauli,
IPB Press, Bogor.
] Kuswanda, Wanda, dkk, 2018, Konservasi dan Ekowisata Gajah: Sebuah Model dari KHDTK Aek Nauli,
IPB Press, Bogor.
] Nu’man, Baihaqi, 2017, Jelajah Sumatera Utara: Keelokan Bentang Alam dan Kekayaan Flora dan
Fauna, PT. Borobudur Inspira Nusantara, Surakarta.
] Nuryanto, S.Pt, 2018, Buku Panduan Teknis Usaha Budidaya Domba Model Klaster, Agra Investama,
Bandung.
] Ridwan S, Iwan, 2013, Melestarikan Lingkungan Biotik dan Abiotik, April Media, Jakarta.
] Yudiyanto, dkk, 2019, Pengelolaan Sampah, Sai Wawai Publishing, Metro.
Refbacks
- There are currently no refbacks.