PENGARUH STRATEGI PEMASARAN TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN PENGGUNA JASA KERETA API EKONOMI PADA PT. KAI (PERSERO) KISARAN.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis serta mendiskripsikan pengaruh antara harga, promosi,
dan fasilitas terhadap kepuasan konsumen pengguna jasa transportasi kereta api Putri Deli. Populasinya
adalah pengguna kereta api Putri Deli yang telah beberapa kali menggunakan jasa KA. Putri Deli Kisaran.
Sedangkan sampelnya adalah pengguna jasa kereta api Putri Deli Kisaran sebanyak 125 responden,
dengan teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah Purposive sampling.
Metode analisis data yang digunakan adalah analisis kuantitatif dengan menggunakan uji validitas,
uji reliabilitas, uji normalitas, uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda. Berdasarkan hasil
perhitungan menunjukkan bahwa variabel harga terhadap kepuasan konsumen adalah signifikan.
Berdasarkan hasil perhitungan menunjukkan bahwa variabel promosi terhadap kepuasan konsumen
adalah signifikan. Berdasarkan hasil perhitungan menunjukkan bahwa variabel fasilitas terhadap
kepuasan konsumen adalah signifikan.
Berdasarkan hasil estimasi atau regresi, persamaan regresi dapat dirumuskan Y = 1,598 + 0,407 X1
+ 0,089 X2 + 0,509X3
thitung untuk variabel harga sebesar 6,993 sedangkan ttabel sebesar 1,979 dengan signifikansi 0,000 <
0,05.
Dari hasil tersebut dapat diketahui bahwa thitung > ttabel (6,993 > 1,979) hal ini menyatakan bahwa ada
pengaruh positif dan signifikan harga terhadap kepuasan konsumen.
thitung untuk variabel promosi sebesar 2,061 sedangkan ttabel sebesar 1,979 dengan signifikansi 0,041
< 0,05.
Dari hasil tersebut dapat diketahui bahwa thitung > ttabel (2,061 > 1,979) hal ini menyatakan bahwa ada
pengaruh positif dan signifikan promosi terhadap kepuasan konsumen.
thitung untuk variabel fasilitas sebesar 7,892 sedangkan ttabel sebesar 1,979 dengan signifikansi 0,000
< 0,05.
Dari hasil tersebut dapat diketahui bahwa thitung > ttabel (7,892 > 1,979) hal ini menyatakan bahwa ada
pengaruh positif dan signifikan fasilitas terhadap kepuasan konsumen.
Nilai Fhitung = 127,619 > Ftabel = 2,68 dan sig = 0,000 < 0,05 ini berarti variabel independen harga,
promosi, dan fasilitas secara simultan benar-benar berpengaruh signifikan terhadap variabel dependen
kepuasan konsumen
Kata kunci : Harga, Promosi, Fasilitas, Kepuasan Konsumen
Full Text:
PDFReferences
Chandra, Gregorius, Strategi dan Program Pemasaran, Andi, Yogyakarta. 2002.
Evans dan Berman, Strategi Promosi Yang Kreatif, edisi pertama, cetakanpertama, Penerbit : Gramedia Pustaka Utama, Jakarta. 2004.
Ferdinand, Augusty. Metode Penelitian Manajemen. Badan Penerbit Universitas Diponegoro. Semarang. 2006.
Ghozali, Imam. Aplikasi Analisis Multivariate bagi Program SPSS. Badan Penerbit UNDIP. Semarang. 2005.
Ghozali, Imam, Analisis Multivariate Dengan Program SPSS, Edisi Ketiga, Badan Penerbit Universitas Diponegoro. 2005
Ghozali, Imam. Aplikasi Analisis Multivariate bagi Program SPSS. Badan Penerbit UNDIP. Semarang. 2005.
Gozali Iman, Ekonometrika, Teori Konsep dan Aplikasi dengan SPSS 17, Penerbit : Universitas Diponegoro, Semarang. 2005,
Hair, J. Et. All. Multivariate Data Analysis. Mc-Grawhill. New York. 2005.
Kotler, Philip. Manajemen Pemasaran Analisis, Perencanaan, Implementasi dan Kontrol, Jilid 1, terjemahan Hendra Teguh. Jakarta: Prehellindo. 2001.
Kotler, Philip dan Gery Amstrong. Prinsipprinsip Pemasaran. Jakarta. 2001.
Kotler, Philip. Manajemen Pemasaran di Indonesia : Analisis, Perencanaan, Implementasi dan Pengendalian. Salemba Empat. Jakarta. 2001.
DOI: https://doi.org/10.36294/pionir.v2i5.317
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.