PENGEMBANGAN USAHA MIKRO KECIL DAN MENENGAH UNTUK MENINGKATKAN PEREKONOMIAN MASYARAKAT DESA PEMATANG SEI BARU

Fahmi Iman Pratama Nasution, Liveri Aditya Syahputra, Fika Aditya, Mariana Mariana, Rizky Amelia, Yusnita Kartina

Abstract


ABSTRAK

 

Desa Pematang Sei Baru memiliki beberapa potensi usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang bersumber dari Pertanian dan Nelayan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa dan mengidentifikasi masalah yang dihadapi dan menyusun strategi dalam pengembangan usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang ada di Desa Pematang Sei Baru, sebagai salah satu sector unggulan dalam membantu peningkatan perekonomian masyarakat Desa Pematang Sei Baru Kecamatan Tanjung Balai. Metode penelitian ini menggunakan metode kualitatif yaitu melalui observasi wawancara, dan dokumentasi yang disajikan dalam bentuk data, kemudian analisa menggunakan analisis Matrik SWOT untuk mengetahui kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman. Informasi yang di jadikan sumber data terdiri dari kepala desa Desa Pematang Sei Baru, BUMDES, pelaku UMKM, dan masyarakat desa pematang sei baru. Metode ini juga digunakan dalam pengabdian pada masyarakat yaitu dengan metode memberikan gagasan, inovasi, serta ide-ide kreatif bagi pelaku usaha atau UMKM yang ada di Desa Pematang Sei Baru dan memberikan pembekalan, pengetahuan tentang kemasan produk seperti logo merk atau ciri khas dari suatu produk sehingga para pelaku usaha UMKM  tersebut dapat mengembangkan usahanya dan dapat dikenal di masyarakat luas sehingga dapat meningkatkan perekonomian mereka. Penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat permasalahan pada setiap pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) yang ada di desa pematang sei baru seperti: permodalan, produksi, pemasaran, sumber daya manusia, sarana dan prasarana, pengenalan teknologi, social dan ekonomi, sehingga pengembangan UMKM di desa pematang sei baru belum bisa terlaksana dengan baik.

 

Kata Kunci : Desa, Pematang Sei Baru, Masyarakat, Perekonomian, UMKM


Full Text:

PDF

References


Sugiyanto, S., Putri, A., & Kartolo R. (2021), Potensi Kekayaan Intelektual Pada Pemberdayaan Umkm dan Koperasi Kota Tangerang Selatan, Proceedings Universitas Pumlang, Vol. 1 No. 1, pp. 24-27

Supardi, S., Nugraha, N. M., Susanti, N., Sumantri, M. B. A., & Mukhlis T. I. (2021), PELUANG DAN PERUBAHAN CARA BERPIKIR PANDEMIK (Pengabdian Kepada UMKM Binaan Kadin. Provinsi Jawa Barat), Jurnal Pengabdian Dharma Laksana, Vol. 3 No. 2, 162-168.

Rahmi et. al, “Pengembangan UMKM dan Industri Kreatif Melalui Kuliah Kerja Nyata Muhammadiyah Aisyah (KKN-MAS) di Kabupaten Lombok Utara”, Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Makassar, Vol. 5 No. 2, Oktober 2021, ISSN : 2684-848.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.