PENGARUH PROSES REKRUTMEN DAN SELEKSI TERHADAP KINERJA KARYAWAN RUMAH SAKIT EFARINA RUMAH SAKIT EFARINA PANGKALAN KERINCI

Hendri Mayanta Tarigan

Abstract


ABSTRAK

Pengaruh Proses Rekrutmen dan Seleksi Terhadap Kinerja Karyawan Pada Rumah Sakit Efarina Pangkalan Kerinci Masalah pokok dalam penelitian ini adalah apakah proses rekrutmen dan seleksi berpengaruh terhadap kinerja karyawan pada Rumah Sakit Efarina Pangkalan Kerinci, diantara proses rekrutmen dan seleksi yang manakah yang paling berpengaruh dominan terhadap kinerja karyawan pada Rumah Sakit Efarina Pangkalan Kerinci. Tujuan penelitian ini adalah 1) Untuk mengetahui pengaruh proses rekrutmen dan seleksi terhadap kinerja karyawan pada Rumah Sakit Efarina Pangkalan Kerinci, 2) Untuk mengetahui manakah faktor yang berpengaruh lebih dominan terhadap kinerja karyawan pada Rumah Sakit Efarina Pangkalan Kerinci. Untuk mengaplikasikan tujuan tersebut maka digunakan metode deskriptif, metode statistik deskriptif dengan bantuan sistem komputerisasi (Program Komputer SPSS versi 19) dengan menggunakan rumus yaitu analisis regresi berganda, uji t dan uji F.

Berdasarkan hasil analisis mengenai pengaruh antara rekruitmen dan seleksi dengan kinerja karyawan khususnya pada Rumah Sakit Efarina Pangkalan Kerinci, ternyata diketahui ada pengaruh yang positif dan signifikan antara rekruitmen dan seleksi terhadap kinerja karyawan. Dengan demikian hipotesis terbukti. Variabel yang paling dominan mempengaruhi kinerja karyawan khususnya pada Rumah Sakit Efarina Pangkalan Kerinci adalah seleksi, alasannya karena variabel seleksi memiliki nilai koefisien regresi yang terbesar jika dibandingkan dengan variabel rekruitmen, sehingga hipotesis kedua dapat dikatakan terbukti.

 

Kata Kunci: proses rekrutmen, seleksi kerja

Full Text:

PDF

References


DAFTAR PUSTAKA

Andhika Ery, 2011, Pengaruh Perekrutan Terhadap Kinerja Karyawan pada PT Perkebunan Nusantara III (Persero) Medan

Hasibuan, Malayu, SP. 2010, Manajemen Sumber Daya Manusia, edisi revisi, Cetakan ketujuh, Penerbit : Bumi Aksara, Jakarta

Handoko T. Hani, 2011, Manajemen Personalia dan Sumber Daya Manusia, edisi kedua, Penerbit : BPFE, Yogyakarta

Husein, Umar 2011, Metode Riset Perilaku Konsumen Jasa, cetakan pertama, Ghalia Indonesia, Jakarta.

Mangkunegara, Anwar Prabu, 2008, Manajemen Sumber Daya Manusia Perusahaan, cetakan pertama, Penerbit : Remaja Rosdakarya, Bandung




DOI: https://doi.org/10.36294/pionir.v7i1.1956

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.