MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS PROYEK DENGAN PENGGUNAAN APLIKASI NOVELTOON TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS NASKAH DRAMA

Hotnauli Simbolon, Resmi Resmi, Tutiariani Nasution, Netti Marini

Abstract


Permasalahan yang dibahas di dalam penelitian ini berhubungan kurangnya minat siswa dalam menulis karya sastra salah satuya adalah naskah drama. Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan pengaruh model pembelajaran berbasis proyek dengan penggunaan aplikasi noveltoon terhadap kemampuan menulis naskah drama di kelas XI Taman Siswa Pematangsiantar. Metode  penelitian yang digunakan adalah true eksperiment dengan post test only control desain. Teknik pengumpulan data menggunakan essay test.  Teknik analisis data menggunakan  uji Normalitas, uji Homogenitas dan Uji t.  hasil pembahasan analisis data diperoleh rata-rata dari kelas kontrol sebesar 72,03 dan kelas eksperimen sebesar 81,97. Dari hasil uji t diperoleh bahwa nilai sig 2 tailed < 0,05 (0,000 <  0,05) maka Ha diterima dan Ho ditolak kebenarannya. Maka ditarik kesimpulan dari hasil penelitian yang telah dilakukan bahwa ada pengaruh model pembelajaran berbasis proyek dengan penggunaan aplikasi noveltoon terhadap kemampuan menulis naskah drama kelas XI SMA Taman Siswa Pematangsiantar.


References


Aulia, P. H., Triyadi, S., & Setiawan, H. (2021). Pengaruh Media Pembelajaran Aplikasi Wattpad Terhadap Kemampuan Menulis Teks Drama Siswa Kelas Viii Smp Islam Yaspia. Lingua Rima: Jurnal Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia, 10(3), 101–113.

Fahrezi, I., Taufiq, M., & Akhwani, A. (2020). Meta-Analisis Pengaruh Model Pembelajaran Project Based Learning Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran IPA Sekolah Dasar. Jurnal Ilmiah Pendidikan Profesi Guru, 3(3), 408–415.

Lasmiyanti, A., Sarwono, S., & Gumono, G. (2019). Peningkatan Kemampuan Menulis Naskah Drama melalui Pendekatan Kontekstual Berbasis Cerita Rakyat Musi Rawas Siswa Kelas VIII SMP Negeri Pedang. Diksa: Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia, 5(1), 52–61.

Marlinda, N. L. P. M. (2021). Metode eksperimen berbantuan media phet dengan model pembelajaran PjBL. Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, Dan Sosial Humaniora (SINTESA), 3.

Mulyaningtyas, R., & Ekafebriyanti, V. (2021). Pemanfaatan noveltoon Sebagai media Pembelajaran ProSa di Sma. Tabasa: Jurnal Bahasa, Sastra Indonesia, Dan Pengajarannya, 2(2), 87–106.

Rizkasari, E., Rahman, I. H., & Aji, P. T. (2022). Penerapan Model Pembelajaran Project Based Learning untuk Meningkatkan Hasil Belajar dan Kreativitas Peserta Didik. Jurnal Pendidikan Tambusai, 6(2), 14514–14520.

Susanty, S. (2020). Inovasi pembelajaran daring dalam merdeka belajar. Jurnal Ilmiah Hospitality, 9(2), 157–166.

Wulansari, N., & Sumardi, A. (2020). Pengaruh Penggunaan Aplikasi Wattpad Terhadap Kemampuan Menulis Naskah Drama. Prosiding Samasta.




DOI: https://doi.org/10.36294/jkb.v10i2.2321

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Web Analytics

View My Stats

Indexed by:

      

 

Supervisied-by:

This journal is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License